DESA KLAMPOK

DESA KLAMPOK

January 8, 2026

Pemerintah Desa Klampok Sambut Kedatangan Mahasiswa KKN Universitas An Nur Purwodadi

Pemerintah Desa Klampok secara resmi menerima mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas An Nur Purwodadi pada Senin, 5 Januari 2026. Kegiatan penerimaan tersebut dilaksanakan di Kantor Kepala Desa Klampok dan berlangsung dengan tertib serta lancar.



Penerimaan mahasiswa KKN ini menandai dimulainya pelaksanaan program pengabdian kepada masyarakat yang akan dijalankan di Desa Klampok selama masa KKN. Kehadiran mahasiswa diharapkan dapat berkontribusi dalam berbagai kegiatan desa, khususnya pada bidang pendidikan, sosial, dan pemberdayaan masyarakat.


Melalui kegiatan KKN ini, diharapkan terjalin kerja sama yang baik antara mahasiswa, pemerintah desa, dan masyarakat Desa Klampok dalam mendukung pembangunan desa serta pengembangan potensi yang ada.